Sejarah Desa

SEJARAH DESA

" Nama Babulu asal muasalnya berasal dari kata " BEBULUH "  yang di artikan banyak buluh atau bambu kecil yang tumbuh banyak di hutan sehingga daerah tersebut sering dinamakan bebuluh. Karena pengucapan lafal yang sering tidak pas atau kurang familiar di masyarakat dengan kata tersebut, sehingga lebih sering terucap kata "BABULU" shingga terbentuk suatu desa yang sampai saat ini dengan nama desa Babulu. Desa Babulu pun terbagi menjadi dua bagian, yaitu yang terletak di Dataran Tinggi yang dinamakan Desa Babulu Darat dan yang terletak di pesisir pantai yang dinamakan Desa Babulu Laut"